Cara Kirim OVO Ke DANA dan Sebaliknya Dengan Mudah

Kirim Saldo Ovo Ke Dana dan Sebaliknya

Tranyar.co.id – Tentu banyak dari kalian yang sudah tidak asing dengan e-wallet. Kini e-wallet pun beragam jenisnya ada OVO, DANA, Shopeepay, dan sebagainya. Tentu setiap e-wallet memiliki fitur dan keunggulannya masing-masing.

Salah satunya adalah pengiriman saldo antar e-wallet. Contohnya kirim OVO ke DANA, OVO ke Shopeepay, dan sebagainya.

Selain itu dengan e-wallet Anda juga bisa melakukan transaksi secara cashless. Berbelanja, beli makanan, membayar tagihan, semuanya bisa Anda lakukan dengan e-wallet.

Pada kesempatan ini, kami akan memberikan informasi seputar OVO dan DANA. Untuk yang penasaran, bisa disimak sampai akhir ya!

Apa Itu e-Wallet?

E-Wallet merupakan dompet digital untuk menyimpan uang Anda. Pada apliksi e-Wallet banyak sekali fitur-fitur yang bisa memudahkan Anda. Selain itu beberapa e-wallet juga memiliki bunga untuk uang yang Anda simpan.

Seperti yang disebutkan sebelumnya, kini jenis e-wallet cukup beragam. Mulai dari e-wallet yang berkartu, sampai e-wallet non kartu.

Fitur yang disediakan pun cukup beragam. Mulai dari fitur yang menunjang keseharian Anda. Sampai fitur investasi dan tabungan. Tentu ini tergantung dari masing-masing e-wallet.

OVO

Di bawah ini merupakan beberapa informasi seputar OVO. Mulai dari pengertian, cara membuat akun, sampai cara top up-nya. Selamat menyimak!

Apa itu OVO?

OVO merupakan produk e-wallet yang dikembangkan oleh Lippo Group. OVO menjadi salah satu e-wallet yang pertama berkembang di Indonesia. OVO didirikan pada September 2017, dengan induk Grab.

Ovo juga sering memberikan promo menarik untuk para penggunanya. Sehingga tak heran, semakin hari semakin bertambah pengguna dari OVO.

Promonya cukup banyak, mulai dari promo merchant sampai aplikasi terhubung. Tentunya kedua promo tersebut sama-sama menguntungkan.

Fitur-fitur OVO

Selain keuntungan di atas, tentunya OVO juga dilengkapi dengan fitur beragam. Di antaranya adalah;

  • Top Up

Fitur ini digunakan untuk menambah saldo OVO Anda.

  • Transfer

Fitur ini dapat Anda gunakan untuk mengirim saldo OVO ke mana pun. Pada fitur ini tersedia dua pilihan. Ada transfer ke sesama pengguna dan rekening Bank lain. Contohnya kirim OVO ke DANA.

  • Tarik Tunai

Fitur ini bisa Anda gunakan untuk mencairkan saldo OVO Anda. Untuk ini bisa Anda gunakan melalui ATM BCA dan Indomaret. Dengan biaya admin yang dikenakan sebesar Rp 5000.

  • Pembelian Produk Digital

Anda bisa melakukan pembelian pulsa, PLN, dan lainnya menggunakan OVO.

  • Tagihan

Fitur ini bisa digunakan untuk membayar berbagai macam tagihan. Seperti PDAM, Pasca Bayar, BPJS Kesehatan, dan lainnya.

  • Grab

Seperti yang kita tahu, OVO terintegrasi dengan aplikasi Grab. Sehingga pada aplikasi OVO juga tersedia menu pembayaran untuk Grab.

  • Asuransi

Menu ini ditujukan untuk Anda yang ingin membayar tagihan asuransi. Asuransi swasta yang saat ini terintegrasi dengan OVO adalah Prudential.

  • Finance

Pada menu ini Anda bisa melakukan pembayaran investasi Anda. Investasi yang dibayarkan hanya untuk yang terdaftar di Bareksa.

  • Pay

Fitur ini bisa Anda gunakan untuk pembayaran di merchant. Dengan scan atau menunjukkan barcode maka pembayaran Anda akan diproses. Selain itu, Anda juga bisa membayar tiket parkir pada menu ini.

Cara Membuat Akun OVO

Supaya bisa bertransaksi, tentu Anda harus membuat akun terlebih dahulu. Cara pembuatan akun OVO cukup cepat dan mudah. Berikut cara-caranya:

  • Unduh & Install Aplikasi

Langkah pertama adalah unduh dan install aplikasi. Anda bisa unduh aplikasi OVO di App Store maupun Play Store. Setelah itu aplikasi OVO akan otomatis terinstall.

  • Klik Join Now

Klik menu Join Now untuk membuat akun OVO Anda. Isi data diri sesuai dengan yang tertera pada layar.

  • Centang Kotak Pada Bagian Bawah

Klik kotak bagian bawah yang bertuliskan menyetujui syarat dan ketentuan. Lalu klik Konfirmasi.

  • Masukkan Kode OTP

Setelah klik konfirmasi, OVO akan mengirimkan kode OTP melalui SMS. Masukkanlah kode tersebut dan buatlah kode keamanan akun OVO Anda.

  • Selesai

Selesai! Akun OVO Anda sudah siap digunakan.

Cara Top Up OVO

Tentunya sebelum melakukan transaksi Anda harus melakukan top up saldo. Cara top up saldo OVO cukup mudah, yaitu:

  • Buka aplikasi OVO Anda

Langkah pertama, pastikan Anda sudah masuk aplikasi untuk melakukan top up.

  • Klik Top Up

Klik menu Top Up yang ada pada halaman utama aplikasi OVO.

  • Pilih Metode Pembayaran

Pada menu ini Anda akan diminta memilih metode bayar. Anda bisa pilih metode bayar sesuai keinginan Anda.

  • Lakukan Top Up Sesuai Petunjuk

Setelah itu, silakan Anda top up sesuai petunjuk yang diberikan. Petunjuk tersebut akan muncul saat Anda memilih metode bayar.

  • Selesai!

Top up selesai dilakukan. OVO Anda siap untuk digunakan.

DANA

Di bawah ini merupakan beberapa informasi mengenai DANA. Dimulai dengan pengertian, sampai cara top up-nya. Selamat membaca!

Apa itu Dana?

DANA merupakan salah satu jenis e-wallet yang berkembang di Indonesia. Pada tahun 2018 Vincent Iswara mendirikan DANA. Saat ini DANA berkantor di Jakarta dan mempekerjakan 800 karyawan.

Kini, DANA memberikan kemudahan transaksi non tunai dan non kartu untuk Anda. Bisa dilakukan secara online dan offline dengan keamanan yang terjamin. Dana akan membuat hidup Anda menjadi lebih cepat dan praktis.

Fitur-fitur DANA

Tentu DANA memiliki beragam fitur menarik yang bisa Anda gunakan. Di antaranya sebagai berikut:

  • Pindai

Fitur ini digunakan untuk melakukan pembayaran dengan scan barcode.

  • Isi Saldo

Menu ini digunakan saat Anda ingin melakukan top up saldo DANA Anda.

  • Kirim

Fitur ini ditujukan untuk melakukan transfer saldo DANA. Transfer bisa dilakukan ke sesama pengguna DANA atau Bank lainnya.

  • Minta

Fitur ini tujuannya untuk menunjukkan barcode DANA Anda. Ini dilakukan jika ada yang ingin mentransfer ke Dana Anda.

  • Kebutuhan Harian

Menu ini berisikan fitur-fitur yang menunjang keseharian Anda. Misalnya pembelian Pulsa & Data, dan lain sebagainya.

  • Transfer

Menu ini ditujukan untuk Anda yang ingin mentransfer DANA Anda. Misalnya tarik tunai DANA, transfer e-commerce, dan lain sebagainya.

  • Tagihan

Untuk yang ingin membayar tagihan, Anda bisa klik menu ini. Anda bisa bayar tagihan PGN Gas, PDAM, Listrik, dan sebagainya.

  • Hiburan

Pada menu ini Anda bisa membayar tagihan Vidio. Selain itu, Anda bisa memesan tiket bioskop melalui TIX ID. Bahkan pada menu ini tersedia Game untuk menghibur Anda.

  • Keuangan

Bagi Anda yang ingin menabung atau berinvestasi bisa akses menu ini.

  • Asuransi Pribadi

Untuk pembayaran Asuransi Anda bisa gunakan menu ini. Anda bisa bayar BPJS Kesehatan dan berbagai asuransi swasta lainnya.

  • Donasi

Anda bisa berdonasi melalui DANA. Saat ini DANA bekerja sama dengan KitaBisa dan Dompet Dhuafa. Yang pastinya donasi Anda akan disalurkan dengan tepat sasaran.

  • Transportasi

Pada menu ini Anda bisa melakukan pembayaran transportasi. Yaitu ada pembayaran parkir dan juga tiket kereta.

Cara Buat Akun DANA

Sebelum melakukan transaksi, pastinya Anda harus buat akun terlebih dahulu. Cara buat akun DANA cukup mudah. Anda hanya perlu ikuti langkah-langkah berikut:

  • Download dan Install DANA

Pertama, Anda bisa download aplikasi DANA melalui Play Store dan App Store. Setelah itu DANA akan otomatis terinstall pada handphone Anda.

  • Masukkan Nomor HP

Masukan nomor handphone Anda yang masih aktif. Selanjutnya Nomor tersebut akan menjadi ID akun DANA Anda.

  • Masukkan Kode OTP

Setelah nomor handphone berhasil dimasukkan, DANA akan mengirimkan kode OTP. Kode OTP akan dikirimkan melalui SMS.

  • Masukkan Data Pribadi

Masukkan data pribadi Anda sesuai KTP.

  • Buat dan Ulangi PIN DANA

Langkah selanjutnya silakan buat PIN DANA dengan 6 angka. Ulangi PIN tersebut pada kolom di bawahnya.

  • Ikuti Langkah Selanjutnya

Selanjutnya, Anda bisa ikuti langkah-langkah yang ada pada layar.

Cara Top Up DANA

Setelah akun berhasil dibuat, Anda sudah bisa langsung top up saldo. Caranya sebagai berikut:

  • Masuk Aplikasi DANA

Sebelum top up, pastikan Anda masuk ke akun DANA terlebih dahulu.

  • Klik Isi Saldo

Setelah itu, klik menu Isi Saldo yang ada pada halaman utama.

  • Pilih Metode Bayar

Pilih metode bayar yang Anda inginkan.

  • Ikuti Petunjuk

Setelah itu, ikuti petunjuk yang muncul pada layar Anda. Gunakan Kode Bayar yang muncul pada halaman tersebut.

  • Selesai

Top up sudah selesai dilakukan. Anda bisa langsung bertransaksi.

Cara Kirim OVO ke DANA dan Sebaliknya

Transfer saldo antar pengguna e-wallet merupakan hal yang lumrah. Bisa dilakukan ke sesama pengguna OVO atau sesama pengguna DANA. Atau bisa juga kirim OVO ke DANA dan sebaliknya.

Tentu fitur transfer ini tidak sebatas antara OVO dan DANA saja. Namun kali ini kami akan khusus membahas OVO dan DANA. Yaitu cara kirim OVO ke DANA dan sebaliknya.

Kirim OVO ke DANA

Sebelum mengirim OVO ke DANA, pastikan Anda sudah mengetahui hal berikut:

  • Akun OVO sudah upgrade ke OVO Premier. Caranya Anda perlu verifikasi KTP pada akun OVO Anda.
  • Minimal nominal kirim OVO ke DANA Rp 10.000
  • Tidak ada nominal maksimal untuk kirim OVO ke DANA
  • Biaya kirim OVO ke DANA Rp 2.500, dan bersifat flat. Artinya berapa pun nominal yang Anda kirimkan biaya adminnya tetap Rp 2.500.
  • Pastikan saldo Anda cukup.

Setelah mengetahui hal tersebut, Anda bisa Kirim OVO ke DANA. Ada beberapa cara yang bisa Anda lakukan untuk transfer OVO ke Dana. Berikut cara kirim OVO ke DANA:

Melalui Menu Rekening

  • Buka Aplikasi OVO

Pertama Anda perlu masuk ke aplikasi OVO terlebih dahulu.

  • Klik Transfer

Selanjutnya Anda bisa klik menu Transfer.

  • Pilih Ke Rekening Bank

Setelah itu klik menu Ke Rekening Bank.

  • Isi Data Rekening

Pilih CIMB Niaga sebagai Bank tujuan. Lalu masukkan kode kirim OVO ke DANA + No. HP DANA. Untuk Kodenya sendiri adalah 8099. Contoh, 809908211658****

  • Masukkan Nominal

Masukkan nominal kirim OVO ke DANA yang Anda inginkan. Minimal nominal yang bisa Anda kirim adalah Rp 10.000.

  • Masukkan Pesan

Kolom pesan ini bersifat opsional. Jadi bisa Anda isi atau pun tidak.

  • Klik Lanjutkan

Klik tombol Lanjutkan.

  • Klik Transfer

Selanjutnya akan muncul detail transfer Anda. Pastikan tujuan dan nominal transfer sudah sesuai. Jika sudah sesuai Anda bisa klik tombol Transfer.

  • Masukkan PIN OVO

Berikutnya, Anda bisa masukkan PIN OVO untuk memulai proses transaksi.

  • Selesai!

Proses kirim OVO ke DANA sudah berhasil.

Melalui Menu Tarik Saldo

  • Buka Aplikasi DANA

Pertama, masuk pada Aplikasi DANA

  • Klik Lihat Semua

Klik menu Lihat semua dan lihat bagian Transfer

  • Klik Tarik Saldo

Pilih menu Tarik Saldo

  • Pilih Metode Bayar

Klik Transfer Bank, dan pilih CIMB Niaga atau Bank Nobu

  • Masukkan kode Bank + ID DANA

Masukkan kode Bank + ID DANA pada kolom Nomor Rekening. Untuk kode Nobu 9, dan CIMB Niaga 8099.

  • Masukkan Nominal

Masukkan nominal top up yang ingin Anda lakukan. Minimal Rp 15.000 lalu Klik Tarik Saldo.

  • Masukkan PIN

Masukkan PIN OVO Anda

  • Selesai!

Saldo OVO Anda sudah berhasil tertarik ke akun DANA.

DANA ke OVO

Sebelum melakukan transfer dari DANA, Anda perlu perhatikan hal berikut:

  • Akun DANA harus upgrade ke akun DANA Premium. Caranya dengan verifikasi KTP pada akun DANA Anda.
  • Minimal saldo yang dikirimkan adalah Rp 10.000
  • Maksimal saldo yang dikirimkan adalah Rp 10.000.000
  • Biaya Admin yang dikenakan sebesar Rp 1.000
  • Pastikan saldo Anda cukup.

Setelah hal di atas Anda pahami, Anda bisa melakukan transfer. Berikut cara transfer dari DANA ke OVO:

  • Buka Aplikasi DANA

Sebelum transfer, pastikan Anda sudah masuk ke aplikasi DANA.

  • Klik Kirim

Klik menu Kirim yang ada pada halaman utama DANA.

  • Klik Kirim Ke Bank

Untuk bisa transfer ke OVO, Anda pilih Kirim Ke Bank.

  • Isi Data Rekening

Selanjutnya klik Tambah Rekening Baru dan isi data rekening. Anda bisa pilih Bank Permata pada kolom Bank Tujuan. Masukan Angka 9 + No. HP OVO pada kolom rekening. Contoh 908211658****. Klik Simpan & Lanjut.

  • Masukkan Nominal

Masukkan Nominal yang ingin Anda kirim. Klik Lanjut.

  • Cek Data Transfer

Setelah klik Lanjut, akan muncul data transfer Anda. Pastikan data transfer Anda sudah sesuai. Lalu klik Konfirmasi

  • Masukkan PIN

Setelah itu, silakan masukkan PIN DANA Anda.

  • Selesai!

Transfer dana Anda sudah selesai di proses.

Keamanan e-Wallet

Dari pemaparan di atas banyak sekali fitur yang dapat Anda gunakan. Dapat terlihat pula kemudahan yang akan Anda dapatkan saat menggunakan e-wallet.

Tentunya penggunaan e-wallet juga harus disertai dengan kesadaran keamanan. Anda tidak boleh memberikan kode OTP e-wallet Anda. Dan tentunya Anda juga tidak disarankan login e-wallet pada perangkat lain.

Hal tersebut untuk meminimalisir hal-hal yang tidak Anda inginkan. Dan juga sebagai bentuk pertanggungjawaban atas keamanan e-wallet Anda.

Selain itu, dengan banyaknya modus penipuan Anda juga perlu berhati-hati. Jangan sampai Anda asal klik link yang bisa menyebabkan penipuan.

Untuk pengamanan ekstra, Anda bisa aktifkan fitur sidik jari. Fitur ini bisa Anda gunakan saat akan buka aplikasi e-wallet. Selain itu fitur ini juga bisa menggantikan peran dari PIN e-wallet Anda.

Terakhir, pastikan Anda tidak memberitahukan PIN e-wallet Anda pada siapa pun.

Penutup

Itulah beberapa informasi yang dapat kami sampaikan seputar OVO dan DANA. Pastikan Anda memilih e-wallet yang paling sesuai dengan kebutuhan Anda.

Semoga informasi mengenai kirim OVO ke DANA dan lainnya membantu. Dan semoga informasi di atas memberikan manfaat untuk Anda.

Akhir kata, selamat bertransaksi dengan aman dan nyaman!

Berikan rating terhadap artikel ini

Klik untuk memberikan rating

Artikel Terkait